PENGERTIAN HDD:
HDD(hard disk drive)adalah sebuah hardware pendukung komputer dan laptop yang menyediakan ruang untuk menyimpan. Data yang tersimpan pada hard disk tidak akan hilang walaupun komputer / laptop anda dalam keadaan mati. Data yang tersimpan pada Hard Disk bersifat permanen jika pengguna tidak menghapus secara manual. Hard Disk umumnya berbentuk kotak dan di dalamnya terdapat piringan, piringan itu yang menyimpan data-data anda.
Lebih jelas anda melihat gambar di bawah ini:
FUNGSI HDD:
Untuk menyimpan data dari hasil pemrosesan komputer anda. Di dalam Hard Disk anda bisa memanggil dan menyimpan ulang/mengedit data yang sudah tersimpan sesuai dengan yang anda minta. Lain dengan RAM yang hanya menyimpan data yang bersifat sementara. Hard Disk juga mempunyai komponen-komponen yang tidak kalah penting yang berada dalam ruangan kecil yang terdiri dari direktori, folder, subdirektori, dan subfolder. Yang digunakan untuk meletakan data atau informasi dari ruang utama Hard Disk.
Sebelum bisa digunakan Hard Disk harus melalui tahap Partisi sesuai dengan sistem operasi yang digunakan. Contoh dalam Windows format Partisi pada Hard Disk umumnya menggunakan NTFS. Dan untuk kapasitasnya sendiri sudah mencapai kata cukup dengan kapasitas terbesarnya itu di atas 1 TB dan bahkan sudah ada harddisk dengan kapasitas 60 TB.
KELEBIHAN DAN KEKURANGAN HDD:
KELEBIHAN:
- Kapasitas penyimpana besar. Semakin besar kapasitas penyimpanan semakin bagus.
- Harga. Konstruksi harddisk dengan kapasitas besar dalam hitungan GB (gigabyte) memiliki harga yang lebih murah dibandingkan SSD
KEKURANGAN:
- Berisik. Harddisk merupakan barang yang dapat dipindah-pindah, sehingga dapat menimbulkan noise kecil.
- Rapuh. Fungsi mekanik dapat berimbas pada integritas data dan mungkin dapat menyebabkan data hilang atau rusak.
SSD (SOLID STATE DRIVE)
PENGERTIAN SSD:
SSD(Solid State Drive)adalah Solid State Drive (SSD) merupakan inovasi terkini dan terbaru dari media penyimpanan data. SSD menggunakan jenis memory solid state untuk penyimpanan datanya. SSD dapat dikatakan juga sebuah media penyimpanan data yang menggunakan nonvolatile memory sebagai media dan tidak menggunakan cakram magnetis seperti cakram keras konvensional. Berbeda dengan volatile memory (pada RAM), data yang telah tersimpan di SSD tidak akan hilang meskipun daya listrik tidak ada.
FUNGSI SSD:
SSD mempunyai fungsi yang sama seperti Hard Disk, yaitu sebagai media penyimpanan data. Hanya saja, apabila laptop kita menggunakan penyimpanan data SSD, maka performan laptop tersebut akan lebih cepat dibandingkan menggunakan harddisk.
KELEBIHAN DAN KEKURANGAN SSD:
KELEBIHAN:
- Mempercepat booting Booting dengan SSD bisa lebih cepat hingga cuma memakan 30-75 persen waktu booting dengan hardisk.
- Hemat listrik (batere lebih lama) SSD hanya membutuhkan 10 persen daya dari hard disk
- Respon lebih cepat SSD tidak menggunakan mekanik jadi respon lebih cepat daripada Hard disk
KEKURANGAN:
- Mahal karena harga per Byte kapasitas mencapai 10x harga per byte Hard Disk.
- Kapasitas kecil.
0 komentar:
Posting Komentar